Home » , » Disiplin Dalam Ibadah

Disiplin Dalam Ibadah

Disiplin Dalam Ibadah.Sikap disiplin adalah salah satu hal yang menjadikan kesuksesan oleh banyak tokoh besar dalam dunia ini.Pada umumnya mereka sudah terbiasa hidup disiplin sejak mereka masih kecil.Peranan keluarga dalam hal ini juga cukup besar dalam membentuk sikap disipilin mereka sehingga terus terbawa dalam kehidupan mereka selanjutnya.

Dalam Islam,segala aktifitas dimulai dari bangun tidur hingga tidur kembali bisa digolongkan dalam ibadah jika dilakukan dengan niat karena Allah Ta'ala.maksudnya adalah segala apa yang kita lakukan pada dasarnya bisa bernilai ibadah.

Ada beberapa ibadah khusus yang sudah ditentukan tatacara dan hal-hal yang berkaitan dengannya.Ibadah seperti itu disebut dengan ibadah mahdhah seperti halnya shalat, puasa, zakat, haji, membaca Al-Qur'an, berdzikir.Beberapa ibadah tersebut hukumnya wajib bagi setiap muslim, seperti halnya shalat.Karena itu setiap diri muslim harus berusaha sekuat tenaga untuk menjaga diri agar tidak melalaikan ibadah mahdhah, apalagi ibadah yang wajib seperti shalat lima waktu setiap harinya.

Disiplin Dalam  Ibadah

Dalam hal melatih sikap disiplin ibadah terutama kepada anak-anak kita memang harus dibiasakan.Dengan cara anak harus dibiasakan menunaikan ibadah mahdhah dengan teratur di awal waktu.Hal ini bisa kita latih dengan saat kita mendengar adzan magrib maka segeralah mengajak anak-anak kita untuk berangkat ke masjid.Demikian pula dengan shalat shubuh.

Biasanya anak-anak susah sekali diajak untuk bagun di waktu shubuh.Jika kita orang tua selalu membiarkannya, ini akan berlangsung terus hingga usia anak-anak kita menginjak dewasa.Karena itu, sebelum hal tersebut berurat akar sampai dewasa, kita harus membiasakan anak-anak untuk bangun shubuh dan berangkat ke masjid begitu suara adzan terdengar.Hal ini juga bisa untuk mengajarkan anak shalat juga.

Pada awalnya mungkin kita akan mengalami kesulitan dan juga hambatan dalam hal menamkan disiplin ibadah, tetapi kita orang tua harus terus berusaha agar mereka mau bangun dan shalat di masjid.Insya Allah jika satu kali kita bisa mengajak mereka bangun subuh dan pergi ke masjid, maka untuk seterusnya akan lebih mudah lagi.Demikian juga dengan ibadah-ibadah lainnya, seperti mengaji dan sebagainya.

Pesan penting yang diharapkan pada sikap disiplin dalam ibadah ini adalah bagaimana kita orang tua bisa membiasakan anak-anak untuk menjalankan ibadah dengan tepat waktu dan juga tidak menyepelekannya.

Semoga dengan sikap disiplin dalam ibadah yang kita terapkan dalam keluarga akan membawa kebaikan bagi seluruh anggota keluarga dan juga dalam kehidupan keluarga kita aamiin.

Terima Kasih Telah Membaca & Silakan berbagi dengan sahabat lainnya Sharing Informasi

Previous
« Prev Post

0 komentar:

Post a Comment